Kamis 17 Mar 2016 01:10 WIB

Nasib Tiga Balon Gubernur Gerindra Segera Diputus

Rep: c18/ Red: Dwi Murdaningsih
Gerindra
Foto: Republika/Prayogi
Gerindra

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Muhammad Sanusi, Sandiaga Uno dan Biem Benyamin bersaing ketat untuk maju sebagai calon gubernur dari partai Gerindra. Salah satu kadidat, Muhammad Sanusi menyebut partai segera memutuskan nasib mereka.

"Nanti keputusannya di DPP, siapa diantara kami yang boleh maju," kata Muhammad Sanusi di Jakarta, Rabu (16/3).

Sanusi mengungkapkan sebenarnya ada tujuh kandidat yang baka maju dari partai Gerindra. Namun, belakangan hanya tiga nama saja yang intens maju sebagai bakal calon Gubernur.

"Siapapun yang maju intinya dalam rangka bangun Jakarta lebih baik," katanya.

Sebelumnya, Sanusi juga sempat bucara seputar mahar dalam tubuh partai politik. Dia mengatakan, tidak semua partai politik menerima mahar semacam itu. Menurutnya, boleh saja dia maju tidak melalui partai politik. Namun, katanya, tidak perlu mencuci otak masyarakat seolah-olah partai seperti bandit.

"Masyarakat paham, parpol tidak semua seperti itu," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement