REPUBLIKA.CO.ID, BANYUWANGI --- Sebanyak 51 korban tenggelamnya kapal KM LCT Revalia berhasil diselamatkan. Tim regu penyelamat Badan SAR Nasional Jawa Timur dan Bali langsung mengevakuasi korban ke daratan terdekat di Banyuwangi.
"Penumpangnya ada 37, sedang ABK-nya ada 14 orang sudah dievakuasi semua. Hanya kapalnya beserta muatanya tenggelam," tutur Kasie Operasi Badan SAR Jatim, Toto Mulyono, saat dihubungi Repubkika, Jum'at (5/3).
Mengutip keterangan KSOP Ketapang Banyuwangi, Toto menjelaskan LCT Revalia berangkat dari Gilimanuk menuju Ketapang. Sekitar pukul 13:37 kapal tenggelam di koordinat 08 derajat 09 menit 144 detik S, 144 derajat 29 menit 155 detik E.
LCT Revalina juga bermuatan diantaranya 18 unit tronton, 4 unit truk besar, 1 unit truk kecil, 4 mini bus, dan 4 unit sepeda motor.
"Kami sudah mengerahkan semuanya, dari SAR Jember, Jatim. Dari bali kilim helikoptr," tuturnyam