Kamis 03 Mar 2016 15:19 WIB

Fadli Zon: Gaduhnya Kabinet Kerja karena Masalah Leadership

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Bilal Ramadhan
Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon.
Foto: Republika/Wihdan
Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua DPR Fadli Zon menyatakan keprihatinannya atas kegaduhan yang terjadi di dalam Kabinet Kerja Jokowi. Ia menilai, kegaduhan tersebut muncul karena tidak ada sosok pemimpin dalam kabinet yang bisa menyatukan semua pihak.

''Jadi, ini masalah leadership, leadership itu gak ada sekolahannya. Itu dari suatu proses. Ini kejadian bukan sekali, berulang dan bisa terjadi ulang lagi,'' kata Fadli di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (3/3).

Yang dimaksud leadership oleh Fadli adalah bagaimana pemimpin melakukan suatu manajemen terhadap kabinet yang dinilainya sangat simpel. Sebab, menteri-menteri itu mempunyai mekanisme untuk melakukan rapat kabinet.

Di dalam rapat kabinet, kemudian diputuskan apa garis kebijakannya, yang kemudian harus dilakukan oleh menteri sebagai pembantu presiden. Menurutnya, Ini bukan masalah orang-perseorangan, melainkan masalah satu kesatuan kabinet dalam mengambil kebijakan terhadap Blok Masela dan hal-hal yang bersifat teknis.

Karena itu, kata dia, seharusnya menteri-menteri Jokowi satu suara dalam hal itu. Kalaupun belum satu suara, mereka tidak perlu bicara di publik.

''Tapi, memang ada menteri yang saya kira seperti itu membuat suatu kegaduhan. Beberapa kali yang lalu juga, saya gak tau apa maksudnya seperti itu. Apakah ini disengaja oleh Presiden, saya tidak tahu,'' ujarnya.

Namun, kalau itu disengaja, Fadli menyatakan itu strategi yang salah. Karena, ini memberi sinyal yang buruk bagi investor, calon investor, dan pengusaha karena mereka akan menganggap bahwa pemerintahan ini tidak jelas.

''Tetapi, kalau kita lihat, banyak sebetulnya yang perlu dievaluasi lah,'' ucap politisi Gerindra tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement