REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penjelasan mantan presiden PKS Tifatul tentang hadist LGBT yang ia unggah di Twitter pada Jumat pekan lalu mendapat respons dari tokoh Jaringan Islam Liberal Ulil Abshar Abdalla. "Emang menganjurkan hukum bunuh bagi LGBT, ndak beda dengan ISIS?" tanya Ulil, Senin.
Tifaul menjawab dengan ringan. "Wuih bosnya datang :D, Partai boleh beda persatuan tetap dijaga mas," jawabnya.
Ulil melanjutkan, "Memang enggak layak hadits itu diungkit-ungkit serarang, pak. Ndak setiap hadits mesti diikuti. Zaman udah beda."
Tifatul menjawab, "Namanya hadits pasti sudah lama mas, harus diungkit. PBNU juga sudah bersuara tentang LGBT."
Baca juga, Serang Balik Akhmad Sahal Soal LGBT, Tifatul: Belajar Hadits Bukan di Amerika.