Rabu 24 Feb 2016 16:31 WIB

MUI: Orang Tua Berperan Strategis Cegah LGBT

  Bendera LGBT
Foto: EPA/WOLFGANG KUMM
Bendera LGBT

REPUBLIKA.CO.ID MATARAM -- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Mataram menyatakan, orang tua memiliki peran strategis dan penting dalam mencegah terjadinya berbagai aktivitas lesbian, gay, bisekual, dan transgender (LBGT) yang saat ini "menghantui" negara ini.

"Seperti firman Allah yang artinya, 'Jagalah dirimu dan keluargamu dari api neraka', sebab LGBT ini merupakan perbuatan yang diharamkan oleh Allah," kata Ketua MUI Kota Mataram H Mukhtar di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Rabu.

Ia mengatakan, orang tua adalah orang yang paling dekat dan mengenal sifat serta perilaku anak-anaknya sehingga mereka bisa melakukan pengawasan dan pencegahan sedini mungkin.

"Karena itulah, peran orang tua sangat penting dan strategis untuk mencegah adanya aktivitas LGBT," ujarnya.

Sesuai dengan fatwa MUI, lanjutnya, aktivitas LGBT ini dianggap bertentangan dengan agama. Dengan begitu, hukumnya jelas diharamkan karena merupakan suatu bentuk kejahatan.

Selain itu, aktivitas seksual LGBT juga dapat menimbulkan penyakit yang berbahaya bagi kesehatan dan sumber penyakit menular, seperti HIV/AIDS dan penyakit kelamin lainnya.

"Jika agama sudah mengharamkan, sekarang tergantung dari hukum negara, apakah mereka yang melakukan perbuatan itu bisa dihukum sesuai hukum negara atau tidak," katanya.

Baca juga, Ini Pernyataan Manny Pacquiao yang Membuat Kelompok LGBT Marah.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement