Sabtu 06 Feb 2016 14:43 WIB

Peserta Hari Pers Nasional Disambut Gendang Baleq

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Ilham
Tradisi tari gendang beleq di Lombok
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Tradisi tari gendang beleq di Lombok

REPUBLIKA.CO.ID, LOMBOK BARAT -- Pelaksana tugas Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid menyambut kedatangan para peserta Hari Pers Nasional di Pelabuhan Lembar, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (6/2). Para peserta sebelumnya mengikuti pelayaran bertajuk Sail Jurnalist, dalam rangkaian Hari Pers Nasional (HPN) 2016 di atas KRI Makassar dari Surabaya.

Tiba di Lembar, para peserta langsung disambut tarian Gendang Beleq (gendang besar) yang tak lain adalah tradisi warga Lombok dalam menyambut tamu. Dalam sambutannya, Fauzan mengatakan, gelaran HPN yang digelar di Lombok diharapkan bisa menjadi ajang silaturahmi dan ajang promosi pariwisata yang terdapat di sana.

"Hari Pers Nasional ini diharapkab bisa menjadi wahana silaturahmi dan ajang promosi pariwisata yang ada di Lombok," kata Fauzan.

Puncak acara Hari Pers Nasional (HPN) 2016 akan digelar di lokasi pembangunan Politeknik Pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB) di Pantai Mandalika, Lombok pada  9 Februari, mendatang. Puncak acara tersebut juga rencananya akan dihadiri Presiden Joko Widodo yang akan melakukan prosesi peletakan batu pertama yang menandai pembangunan Politeknik Pariwisata NTB.

Politeknik Pariwisata NTB ini sejalan dengan upaya pemerintah pusat dan daerah dalam meningkatkan jumlah kunjungan wisata, baik lokal maupun mancanegara ke Bumi Gora. Politeknik ini akan menghasilkan tenaga terampil dalam insudustri pariwisata untuk menopang rencana pemerintah pusat menggaet 20 juta kunjungan wisatawan asing pada 2019.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement