Rabu 02 Dec 2015 23:42 WIB

Ulama Dukung Afrizal Sinaro Jadi Ketua Ikapi Pusat

Afrizal Sinaro (kedua dari kanan) dan panitia Islamic Book Fair 2016 berfoto bersama Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin (ketiga dari kanan).
Foto: Dok IBF
Afrizal Sinaro (kedua dari kanan) dan panitia Islamic Book Fair 2016 berfoto bersama Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin (ketiga dari kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi) DKI Jakarta mencalonkan H E  Afrizal Sinaro sebagai calon ketua ketua umum Ikapi Pusat priode 2015-2020.

“Kami akan mengajukan Ketua Ikapi  DKI Jakarta  H E Afrizal Sinaro sebagai calon ketua umum Ikapi Pusat priode 2015-2020  pada Musyawarah Nasional (Munas) Ikapi yang akan digelar di  Hotel Mercure Ancol Jakarta, 3-5 Desember 2015,” kata Hikmat Kurnia, ketua Tim Relawan Afrizal Sinaro, Rabu (2/12).

Hikmat menambahkan, sejumlah ulama menyatakan mendukung pencalonan Afrizal Sinaro sebagai calon ketua Ikapi Pusat 2015-2020. Salah satunya adalah guru besar IPB Prof Dr KH Didin Hafidhuddin MS. “Kiai Didin menyatakan mendukung Pak Evi – panggilan akrab Afrizal Sinaro – sebagai calon ketua Ikapi Pusat 2015-2020,” ujar Hikmat.

Hikmat lalu mengutip pernyataan Kiai Didin sebagai berikut, “Saya mengenal Afrizal Sinaro sebagai tokoh yang konsisten dalam mencerdaskan bangsa lewat buku dan tulisan serta memudahkan para penulis lain untuk menerbitkan karya-karyanya.”

Di mata mantan ketua umum Baznas itu,  lanjut Hikmat, Afrizal Sinaro  juga adalah tokoh penggagas sekaligus pemeran utama Islamic Book Fair, satu kegiatan yang menghimpun para penulis para penerbit sekaligus para pembaca.

“Dengan kegiatan yang sangat bermanfaat ini terutama dalam  mencerdaskan bangsa, adalah sangat tepat apabila Afrizal Sinaro diberikan amanah di level nasional sebagai ketua Ikapi Pusat,” papar KH Didin Hafidhuddin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement