Rabu 02 Dec 2015 20:19 WIB
Setnov Diminta Mundur

Luhut Cerita ke Setnov Soal Pertemuannya dengan Jim Bob

Rep: C15/ Red: Ilham
Menko Polhukam Luhut Panjaitan.
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Menko Polhukam Luhut Panjaitan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Luhut Binsar Panjaitan mengakui pertemuannya dengan Jim Bob Moffett, Kepala Dewan Komisaris PT. Freeport. Luhut bahkan mengaku menceritakan pertemuannya dengan Jim Bob ke Setya Novanto.

"Ya saya cerita ke semua orang, enggak cuman ke dia saja," kata Luhut di Kantornya, Rabu (2/12).

Luhut mengatakan, dirinya bertemu dengan pejabat Freeport tersebut pada 2012 lalu. Pertemuan tersebut membahas terkait divestasi saham PT. Freeport.

Dari pertemuan tersebutlah, Setya Novanto dalam rekaman yang dibeberkan oleh Menteri ESDM, Sudirman Said menyebut nama Luhut sebagai orang yang bisa dijadikan alat untuk memperlicin upaya Freeport di Indonesia.

Pengusaha Batubara dan Kelapa Sawit ini mengatakan, bahwa dirinya memang pernah diajak bertemu dengan para petinggi Freeport saat dirinya di Amerika. Luhut juga mengakui bahwa Freeport kerap menggap dirinya mampu mengamankan kondisi di Indonesia karena latar belakangnya sebagai Jendral TNI.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement