Jumat 06 Nov 2015 23:03 WIB

BSN Siap Gelar Indonesia Quality Expo 2015

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Muhammad Fakhruddin
Badan Standardisasi Nasional (BSN)
Foto: bsn
Badan Standardisasi Nasional (BSN)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Kepala Biro Hukum, Organisasi dan Humas Badan Standardisasi Nasional (BSN) Budi Rahardjo mengatakan, BSN kembali menggelar Indonesia Quality Expo (IQE) 2015 pada 9-10 November 2015 di Jakarta Convention Center.

"Ini merupakan IQE ke-3 yang dilaksanakan sejak 2013. Diharapkan acara ini bisa menjadi sarana untuk melakukan diskusi, tukar informasi terkait penguatan infrastruktur mutu seperti standardisasi, akreditasi, inspeksi di Indonesia untuk membangun strategi yang dibutuhkan dalam menghadapi gejolak dunia," katanya, Jumat, (6/11).

Berbagai kegiatan yang dilaksanakan antara lain launching skema akreditasi lembaga sertifikasi usaha pariwisata, seminar nasional, temu masyarakat standardisasi, penghargaan untuk pemda dan perguruan tinggi yang aktif dalam standardisasi.

IQE, terang Budi, juga akan dimeriahkan dengan pameran IQE yang melibatkan 70 peserta seperti Pertamina, Lubricants, Siemens, Balai Sertifikasi Industri, Petrokimia Gresik, Miyako, Sinar Harapan Plastik. Selain itu juga ada pameran UKM yang memamerkan produknya seperti alat pertanian, kuliner, fashion, barang kerajinan.

"Para pengunjung di IQE juga bisa melakukan konsultasi mengenai standardisasi produk. Selain itu juga mendapat informasi mengenai tata cara mendapat sertifikat SNI," kata Budi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement