REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG BARAT -- Masyarakat Kabupaten Bandung Barat (KBB) diminta lebih waspada terhadap segala hal yang menimbulkan potensi terjadinya kebakaran. Menurut data, jumlah kebakaran di Bandung Barat pada tahun ini lebih banyak ketimbang tahun lalu.
Koordinator Lapangan UPTD Pemadam Kebakaran KBB Nurkamsyah mengatakan, di tahun ini terhitung dari Januari sampai Oktober kemarin, sudah ada 115 peristiwa kebakaran yang terjadi di KBB.
"Warga harus lebih waspada, apalagi ini ada korban meninggalnya," kata dia, Senin (2/11).
Seluruh peristiwa kebakaran di KBB tahun ini telah menimbulkan kerugian yang ditaksir mencapai Rp 5,2 miliar dengan merenggut lima nyawa dan tujuh orang luka-luka.
Di tahun lalu, total kebakaran di KBB sebanyak 43 peristiwa, dengan satu korban tewas dan kerugiannya ditaksir sekitar Rp 25,7 miliar.
"Peristiwa kebakaran di tahun ini memang meningkat drastis dari tahun kemarin," ujar dia.
Karena itu, untuk meminimalisir peristiwa kebakaran, pihaknya berharap masyarakat segera melapor jika ada kebakaran terjadi, agar api tidak meluas dan bisa segera dipadamkan.