Ahad 25 Oct 2015 18:38 WIB

Konvoi Liar, Polisi Razia Ratusan Kendaraan Bobotoh

Rep: c01/ Red: M Akbar
konvoi parade persib
Foto: adys/republika
konvoi parade persib

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pawai kemenangan Persib yang diselenggarakan pada Ahad (25/10) disambut dengan konvoi Bobotoh di berbagai ruas jalan Kota Bandung. Kepolisian menindak tegas para Bobotoh yang melakukan konvoi liar dalam razia.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Angesta Romano Yoyol mengatakan kepolisian melakukan razia di lima titik di Kota Bandung selama pawai kemenangan Persib berlangsung. Razia di lima titik yang tidak dapat disebutkan lokasinya ini bertujuan untuk menertibkan kegiatan konvoi Bobotoh yang tidak menaati aturan atau liar.

"Lokasinya rahasia di lima titik, dimulai sejak pukul 09.00 WIB," terang Yoyol saat ditemui di Mapolrestabes Bandung, Ahad (25/10).

Yoyol mengatakan oknum Bobotoh yang terjaring dalam razia merupaka oknum Bobotoh yang tindakannya sudah melalui batas dan mengganggu ketertiban. Yoyol juga menyayangkan bahwa masih banyak Bobotoh yang melakukan konvoi tanpa mengindahkan ketertiban dan keamanan bersama,

Padahal sejak jauh hari, Pemerintah Kota Bandung melalui Wali Kota Bandung Ridwan Kamil sudah mengingatkan Bobotoh untuk menjaga sikap jika melaksanakan konvoi. Selain itu, kepolisian juga sudah memperingatkan Bobotoh sebelumnya untuk menaati aturan lalu lintas selama konvoi menyambut pawai kemenangan Persib.

"Sudah diberikan imbauan untuk jaga ketertiban, tapi banyak yang melakukan pelanggaran," ujar Yoyol.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement