Sabtu 24 Oct 2015 20:50 WIB

Hanura Resmi Dukung Pasangan Risma-Whisnu

Walikota Tri Rismaharini (kiri) didampingi Wakil Walikota Whisnu Sakti Buana (kanan) menghadiri sosialisasi rekomendasiDPP PDIP terkait Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Surabaya dalam pilkada serentak tahun 2015 di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (8/7).
Foto: Antara/Herman Dewantoro
Walikota Tri Rismaharini (kiri) didampingi Wakil Walikota Whisnu Sakti Buana (kanan) menghadiri sosialisasi rekomendasiDPP PDIP terkait Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Surabaya dalam pilkada serentak tahun 2015 di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (8/7).

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- DPC Partai Hanura Kota Surabaya resmi memberikan dukungan kepada pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya Tri Rismaharini-Whisnu Sakti Buana di kantor DPC PDIP Surabaya, Sabtu (24/10).

Ketua DPC Partai Hanura Surabaya Ony Phillipus mengatakan partainya ini sebenarnya ingin mengusung calon sendiri dalam pilkada serentak 2015, namun karena hanya memiliki tiga kursi di DPRD, maka niat itu harus melibatkan parpol lain untuk berkoalisi dan hal itu gagal juga.

"Partai Hanura kemudian memberikan dukungan kepada Risma-Whisnu. Tapi itu setelah kami meminta masukan dari dewan pimpinan cabang, DPC Partai Hanura Surabaya mantap memberikan dukungan kepada Risma-Whisnu," katanya.

Selain itu, lanjut dia, hal ini juga sesuai arah politik di Koalisi Indonesia Hebat dimana PDIP dan Partai Hanura tergabung dalam satu koalisi. Acara tersebut dihadiri sekitar 100 orang dari 31 PAC Partai Hanura Surabaya. Mereka ditemui Ketua DPC PDIP Surabaya Whisnu Sakti Buana yang juga calon wakil wali kota, Sekretaris DPC PDIP Saifudin Zuhri dan Ketua Bappilu DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono serta para kader lainnya.

Soal ramainya pemberitaan Risma yang dikabarkan menjadi tersangka terkait Pasar Turi, Ony menilai hal itu hanya sebagai trik politik saja, mengarah kepada kampanya hitam. "Kami menilai Bu Risma selama memimpin Surabaya dilakukan dengan hati nurani (hanura)," katanya.

Ony mengaku selanjutnya dirinya akan menggerakkan mesin partainya di tingkat ranting maupun anak cabang untuk mendukung Risma-Whisnu. Selain itu Partai Hanura juga akan membuat posko komunikasi dan informasi. "Dukungan ini kami berikan tanpa syarat apapun, tidak ada deal tertentu," ujarnya.

Hal sama juga dikatakan Sekretaris DPC Hanura Surabaya Warsito. Ia mengatakan bahwa pihaknya akan membuat posko pemenangan Risma-Whisnu di tiap-tiap PAC. "Kami berharap dengan adanya posko ini bisa memaksimalkan upaya menuju kemenangan di Pilkada Surabaya 2015," ujarnya.

Sedangkan Whisnu Sakti Buana berharap dukungan Partai Hanura ini tidak hanya sebatas pada pilkada serentak ini saja melainkan bisa dilakukan secara berkelanjutan. "Yang namanya ijab kabul itu ya untuk selamanya, jangan hanya untuk pilkada ini saja. Semoga bu Risma ini betul betul menjadi pilihan sesuai hati nurani rakyat Surabaya," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement