Rabu 02 Sep 2015 18:11 WIB

Ahok Cuci Gudang Lagi Pejabat Pemprov DKI

Rep: C26/ Red: Angga Indrawan
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memberikan selamat kepada pejabat yang usai dilantik untuk menjabat Administrasi di halaman kantor Balaikota Jakarta, Senin (18/5).
Foto: Antara/Muhammad Adimaja
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memberikan selamat kepada pejabat yang usai dilantik untuk menjabat Administrasi di halaman kantor Balaikota Jakarta, Senin (18/5).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan pekan ini akan mencuci gudang sejumlah pejabat Pemprov DKI Jakarta. Basuki akan melantik sejumlah pejabat mulai dari Eselon II, III, dan IV.

Pria yang akrab disapa Ahok ini tidak memastikan jumlah pasti keseluruhan pegawai yang akan dilantik. Namun diperkirakan ratusan pejabat akan dilantik Jumat (4/9) mendatang.

"Jumlah banyak, ada yang satu dinas saja bisa puluhan, cuci gudang kita, bisa ratusan," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (2/9).

Informasi pelantikan sejumlah pejabat ini diperkuat oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Agus Suryadika. Agus menyebut prosesnya masih belum selesai sehingga tidak dapat memastikan jumlahnya.

Ia hanya menyebut yang pasti pengganti Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Haris Pindratno juga akan dilantik. "Yang jelas ada pengganti Pak Haris dan ada dua pejabat lagi yang dievaluasi. Tapi yang dua evaluasi masih pembahasan, jadi saya belum bisa jelaskan hasilnya," ujarnya.

Ia menyebutkan alasan perombakan adalah adanya pejabat yang mundur. Selain itu ada pula yang kinerjanya dinilai lambat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement