Sabtu 29 Aug 2015 05:04 WIB

Syahrul Peringatkan Perusahaan tak Asal PHK Karyawan

Rep: Debbie Sutrisno/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Syahrul Yasin Limpo
Foto: antara
Syahrul Yasin Limpo

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo berharap para pengusaha tidak melakukan PHK kepada para karyawannya. Syahrul mengatakan, saat ini Pemerintah Provinsi (Pemprov dan para pihak terkait sudah berkomitmen secara bersama-sama dan gotong royong untuk menghadapi semua persoalan yang dihadapi terkait permasalahan ini. ‬

Syahrul mengaku, selama ini Pemprov Sulsel sudah banyak mengucurkan anggaran untuk diserap oleh para pelaku dunia usaha untuk bisa mengembangkan usahanya di Sulsel.‬ Dia pun menegaskan kepada para pelaku usaha agar tidak melakukan PHK dengan alasan yang tidak masuk akal. Apabila PHK sampai dilakukan, ia mempersilahkan para pengusaha yang melakukan PHL untuk pindah dan melakukan usaha di tempat lain saja. ‬

‪"Saya harap tidak ada PHK. Kalau memang ada masalah, silahkan melapor ke Gubernur, kita bicarakan apa masalahnya. Kalau memang ternyata PHK dilakukan dengan alasan yang tidak masuk akal, silahkan berusaha ditempat lain saja, tidak usah di sini (Sulsel)," jelas Syahrul.

Dia menjelaskan, Selama ini pihaknya sudah kucurkan cukup banyak anggaran yang bisa diserap oleh pelaku dunia usaha untuk mengembangkan usahanya disini. Pemprov Sulsel juga secara bersama-sama dan gotong royong sudah berkomitmen untuk menghadapi masalah  dan kesulitan ini secara bersama-sama.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement