Jumat 07 Aug 2015 19:03 WIB
Muktamar Muhammadiyah

Haedar Nashir Optimistis Bisa Pimpin Muhammadiyah

Rep: Ahmad Fikri Noor/ Red: Karta Raharja Ucu
Haedar Nashir memberikan sambutan usai melakukan serah terima jabatan saat sidang pleno muktamar Muhammadiyah ke 47 di kampus Unismuh Makassar, Sulsel, Jumat (7/8).   (Republika/Prayogi)
Foto: Republika/Prayogi
Haedar Nashir memberikan sambutan usai melakukan serah terima jabatan saat sidang pleno muktamar Muhammadiyah ke 47 di kampus Unismuh Makassar, Sulsel, Jumat (7/8). (Republika/Prayogi)

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir yakin bisa mewujudkan visi dan misi Muktamar ke-47 Makassar. Meski kerap menyampaikan beratnya amanah yang harus diembannya sebagai Ketum PP Muhammadiyah periode 2015-2020, Haedar mengaku tetap optimistis.

"Kami tetap percaya. Di belakang kami ada tujuh organisasi otonom, 34 Pimpinan Wilayah, 488 Pimpinan Daerah, 3655 Pimpinan Cabang, dan 13.540 Pimpinan Ranting," ujar Haedar dalam sambutan penutupan Muktamar di Balai Sidang Muktamar Universitas Muhammadiyah Makassar, Jumat (7/8).

Sebelumnya, pada sambutan usai serah terima jabatan, Haedar secara khusus menyebut keberhasilan pendahulunya Din Syamsuddin. Ia mengaku capaian Din sangat membantu proses keberlanjutan gerakan di Muhammadiyah.

Sebagai pemimpin persyarikatan ke-15 di Muhammadiyah, Haedar akui ada bayang-bayang mantan pemimpin terdahulu di belakangnya. Ia akui mengemban amanah di pundak tidak mudah.

Keadaan itu, kata Haedar, seperti ketika Umar bin Khattab menyebut Abu Bakar akan membuat lelah para khalifah sesudahnya. Tetapi, Haedar merasa yakin tidak akan lelah. "Inshaallah tidak akan lelah karena saya bersama 12 orang yang juga tokoh besar," kata Haedar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement