REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemudik sudah mulai kembali lagi ke Jakarta setelah sekian libur Lebaran Idul Fitri 1436 H di kampung halaman. Tak jarang rasa lelah datang hingga membuat berkurangnya semangat bekerja dan beraktivitas seperti biasanya.
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kementerian Kesehatan Tjandra Yoga Aditama memberikan beberapa tips untuk pulihkan semangat kerja. Menurutnya, jika sudah sampai maka pemudik harus luangkan waktu juga untuk istirahat sejenak.
"Sesudah sampai di kota tempat kerja maka perlu istirahat sejenak, tidur nyenyak satu malam," kata Tjandra dalam pernyataan tertulisnya yang diterima ROL, Jumat (24/7).
Setelah itu ia menyarankan untuk melakukan pola makan yang sehat. Ia menjelaskan, pola makan yang sehat yaitu segera lah kembali ke gizi seimbang, jangan makan berlemak dan kue-kue berlebihan.
Selain itu, supaya tubuh tetap fit lakukan olahraga secara teratur. "Olahraga teratur merupakan hal yang amat baik untuk meningkatkan semangat kerja sesudah libur. Selama 30 menit sehari atau beberapa hari dalam seminggu," ujar Tjandra.
Kalau merasa diperlukan, ada baiknya cek ke dokter atau periksa ke laboratorium. Hal tersebut dibutuhkan jika ada pemudik misalnya, ada yang memiliki penyakit kronis atau memang ada keluhan kesehatan ketika sedang mudik.
Terakhir, Tjandra mengingatkan jangan lupa bersyukur karena sudah menjalani mudik dengan baik karena sudah mengunjungi sanak kerabat dan kampung halaman.