Jumat 12 Jun 2015 22:55 WIB

YLKI Buka Bulan Pengaduan Konsumen Bandara Sukarno–Hatta

Rep: c36/ Red: Angga Indrawan
Pesawat udara terpakir di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (19/3).
Foto: Republika/Yasin Habibi
Pesawat udara terpakir di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (19/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Tulus Abadi mengatakan pihaknya membuka Bulan Pengaduan Konsumen Bandara Sukarno–Hatta. Bulan pengaduan bertujuan membedah persoalan yang sering dialami konsumen bandara kelas satu Indonesia tersebut.

“Kami sering mendengar adanya kekecewaan dan kerugian dari para konsumen Bandara Sukarno–Hatta. Semua bisa diadukan selama pembukaan bulan ini,” papar Tulus melalui siaran pers yang diterima ROL, Jumat (12/6). 

Selama bulan pengaduan, konsumen Bandara Sukarno–Hatta bisa mengadukan keluhannya kepada YLKI. Pengaduan bisa disampaikan lewat telepon 021-7981858, faksimili 021-7981038, sms/whatsapp 0821 1200 0540, email di [email protected].  

Pengaduan dan keluhan akan ditindaklanjuti melalui forum dialog konsumen, yang akan melibatkan operator, regulator bandara, pemegang regulasi (Kementerian Perhubungan), airline, dan pihak lain yang berkompeten. 

“Partisipasi dan kontribusi konsumen sangat diperlukan untuk memberikan kritik dan masukan kepada manajemen bandara,” tambah Tulus. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement