Kamis 11 Jun 2015 16:44 WIB

Banyak Pohon Berusia Tua di Bogor Rawan Tumbang

Rep: C21/ Red: Karta Raharja Ucu
Pohon tumbang (ilustrasi)
Foto: Antara
Pohon tumbang (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Sejumlah ruas jalan di Kota Bogor masuk dalam kategori rawan terkena pohon tumbang. Namun, Pemerintah Kota Bogor sudah mensosialisasikan lokasi-lokasi rawan melalui radio, maupun ketika pertemuan dengan warga.

Ruas jalan yang masuk kategori rawan terkena pohon tumbang, yakni Jalan Ahmad Yani, Dadali, Pemuda, Pajajaran, Tentara Pelajar, Semeru dan Lawang Gintung. Kepala Seksi Pemeliharaan Taman Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Bogor, Erwin Gunawan mengimbau warga untuk menghindari ruas jalan tersebut saat sedang hujan dan diiringi angin kencang.

Erwin menjelaskan, di Bogor memiliki sekitar 14 ribu pohon yang rata-rata berusia lebih dari 70 tahun. Karenanya, DKP Bogor pun terus memantau pohon-pohon yang rawan tumbang.

"Ciri-ciri pohon rawan tumbang dapat terlihat dalam kasat mata. Seperti dari segi tegaknya, posisi pohonnya miring ke salah satu sisi ke kanan atau ke kiri. Selain itu, apabila terlihat keropos, terdapat rayap, dan berjamur pada batangnya," papar dia, Kamis (11/6).

Petugas pemeliharaan taman terdiri dari 180 orang, ditambah petugas penebang pohon sekitar 18 orang. "Itu khusus penebangan dan pemangkasan pohon. Jumlah tersebut untuk menghandle enam kecamatan di Kota Bogor," ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement