Rabu 10 Jun 2015 16:48 WIB

Arus Pengunjung Stasiun Tugu Diubah Mulai 7 Juli

Stasiun Tugu Yogyakarta
Foto: Antara
Stasiun Tugu Yogyakarta

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Di Stasiun Tugu, Yogyakarta akan ada beberapa perubahan dalam masa Angkutan Lebaran 2015, di antaranya arus pengunjung dan juga pemisahan operasional kereta jarak jauh dengan kereta lokal.

Manager Corporate Communications PT KAI Daerah Operasi VI Yogyakarta Gatut Sutiyatmoko menjelaskan, mulai 7 Juli akan ada perubahan arus pengunjung di Stasiun Tugu. Pintu di sisi timur stasiun hanya akan diperuntukkan bagi akses masuk penumpang yang akan berangkat.

Penumpang yang akan keluar dari stasiun diarahkan menggunakan pintu di sisi selatan yang langsung mengarah ke Jalan Pasar Kembang.

"Pintu masuk di sisi timur hanya untuk 'drop off' penumpang saja. Parkir kendaraan pun hanya diperbolehkan di pintu selatan. Pintu timur harus steril dari parkir kendaraan roda empat," ujarnya.

Selain itu, PT KAI Daerah Operasi VI Yogyakarta merencanakan memindahkan operasional kereta lokal ke Stasiun Lempuyangan sehingga Stasiun Tugu hanya dipergunakan untuk operasional kereta jarak jauh.

"Rencananya, pemisahan operasional itu akan dilakukan mulai 7 Juli. Tujuannya agar kondisi stasiun tidak semrawut dan kualitas pelayanan bisa ditingkatkan," ujarnya.

Selama ini, Stasiun Tugu dan Lempuyangan sama-sama digunakan untuk operasional kereta jarak jauh dan kereta lokal.

Selama masa peralihan, lanjut Gatut, dimungkinkan masih akan ada kereta jarak jauh yang berhenti dan menurunkan penumpang di Stasiun Lempuyangan.

"Perlahan-lahan, semuanya akan terpisah dan masyarakat terbiasa dengan pengaturan ini," tambahnya.

Ketersediaan tiket arus mudik dari Yogyakarta menuju sejumlah kota seperti Jakarta, Bandung dan Surabaya masih tersedia sekitar 25 persen, sedangkan untuk arus balik dari Yogyakarta sudah terjual sekitar 99 persen.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement