REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Dinas Pengelolaan Pasar (Dinlopas) Kota Yogyakarta menyiapkan 20 pemandu Pasar Beringharjo untuk menyambut lebaran tahun ini. Pasar Beringharjo akan selalu dipenuhi pengunjung menjelang dan setelah hari raya idul fitri atau lebaran.
Kabid Pengembangan Dinlopas Kota Yogyakarta, Rudi Firdaus mengatakan, kunjungan masyarakat ke Pasar Beringharjo menjelang lebaran akan naik hingga 50-100 persen dari jumlah kunjungan hari biasa. Jumlah kunjungan pada hari biasa di pasar tersebut mencapai 64 ribu setiap harinya.
"Apalagi tahun ini lebaran bertepatan dengan libur sekolah jadi kunjungan bisa naik cukup signifikan lagi," katanya, Ahad (31/5).
Karenanya selain meningkatkan keamanan pasar, pihaknya juga akan menyiapkan 20 pemandu pasar di Beringharjo. 20 pemandu pasar ini terdiri atas 10 pemandu putra dan 10 pemandu putri. Mereka bertugas berpasangan untuk memberikan pelayanan dan informasi jelas tentang semua yang ada di Pasar Beringharjo kepada pengunjung.
Pemandu ini diambil dari pada mahasiswa dan mahasiswi di Yogyakarta. Mereka akan dibekali tentang pengetahuan akan Pasar Beringharjo bukan hanya lokasi tetapi juga aneka produk yang dijual di pasar tersebut. "Mereka juga dibekali peta lokasi sehingga bisa memberikan penjelasan yang lengkap pada pengunjung," katanya.
Para pemandu pasar ini akan ditugaskan pada 10 hari sebelum lebaran dan empat hari setelah lebaran. Mereka ditempatkan di beberapa titik di tiga lantai Pasar Beringharjo.
Dengan keberadaan pemandu pasar ini diharapkan para pengunjung Beringharjo akan banyak terbantu.
Selain menyiapkan pemandu pasar pihaknya juga akan menambahkan kamera CCTV untuk memantau keamanan pasar tersebut.