Ahad 17 May 2015 04:30 WIB

Warga Tompobulu Minta Diperjuangkan Dapat Air Bersih

Red: M Akbar
Warga mengisi jerigen nya dengan air bersih di Muara Baru, Jakarta utara, Kamis (12/2).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Warga mengisi jerigen nya dengan air bersih di Muara Baru, Jakarta utara, Kamis (12/2).

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Warga dataran tinggi Tompobulu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, meminta kepada para legislator yang melakukan reses agar memperjuangkan hak-haknya dan menyampaikannya kepada pemerintah untuk menyiapkan infrastruktur air bersih.

"Kami selama ini bergantung pada aliran mata air gunung, tapi seiring pertumbuhan penduduknya mata air gunung ini tidak mampu mencukupi semua warga," ujar warga Tompobulu, Abdul Azis kepada Legislator DPRD Sulsel, Darmawangsyah Muin di Tompobulu, Sabtu (16/5).

Dia mengatakan, sejumlah warga yang berada dalam kawasan Kecamaatan Tompobulu ini sudah sangat membutuhkan sarana dan prasarana air bersih untuk kegiatan sehari-harinya.

Apalagi selama ini, lanjut Abdul Azis, belum ada proyek pembangunan sarana infrastruktur khusus untuk jaringan air bersih yang dibangun oleh pemerintah, baik Pemkab Gowa maupun Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Bukan cuma sarana air bersih yang menjadi pokok aspirasinya itu, warga Desa Datara, Tompobulu itu juga berharap ada infrastruktur lainnya seperti sarana pendidikan, jalan dan pertanian.

"Kita berharap ada air bersih yang dimiliki warga selain sumber mata air. Terserah seperti apa, apakah air ledeng (PDAM) ataukah sumur bor. Yang jelas kita butuh air bersih," katanya.

Sementara itu Darmawangsyah Muin yang mendengar keluhan warganya di daerah pemilihannya itu mengaku telah menampung aspirasinya untuk diperjuangkan pada rapat paripurna.

"Semua masukan warga kita tampung dan inventarisi untuk diperjuangkan. Nanti kita perjuangkan lewat Pemda Gowa dan Pemprov Sulsel," kata Ketua Gerindra Gowa tersebut.

Darmawangsyah yang juga Ketua Komisi D DPRD Sulsel itu menambahkan, masukan dari para warga ini nantinya akan diinventarisir dan diserahkan ke Fraksi Gerindra.

"Sebagai Ketua Gerindra Gowa, semua aspirasinya juga kita serahkan ke fraksi untuk dikoordinasikan dengan Pemda Gowa. Program pemerintah yang turun ke masyarakat diharapkan diawasi langsung oleh masyarakat agar anggaran yang digunakan juga tepat sasaran," jelasnya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement