Rabu 22 Apr 2015 16:59 WIB
Konferensi Asia Afrika 2015

Puluhan Delegasi Sukabumi Ikut Meriahkan KAA di Bandung

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Hazliansyah
 Petugas Polri saat simulasi pengamanan kedatangan tamu negara peserta peringatan ke-60 Tahun Konferensi Asia Afrika (KAA) di depan Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/4).  (Antara/Widodo S. Jusuf)
Petugas Polri saat simulasi pengamanan kedatangan tamu negara peserta peringatan ke-60 Tahun Konferensi Asia Afrika (KAA) di depan Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/4). (Antara/Widodo S. Jusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Puluhan delegasi Kota Sukabumi ikut memeriahkan acara peringatan Konferensi Asia-Afrika (KAA) di Kota Bandung, Jumat (24/4) nanti. Pelepasan puluhan delegasi ini dilakukan Wakil Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi pada Rabu (22/4).

"Jumlah delegasi yang dikirimkan sebanyak 65 orang," terang Fahmi kepada wartawan. Mereka di antaranya perupakan pelaku seni dan budaya, pelajar, sekretaris kecamatan, dan lurah.

Rencananya, kata Fahmi, delegasi dari Sukabumi juga akan menampilkan sejumlah karya seni dan budaya. Misalnya desain baju yang dirancang oleh SMK Pelita di Sukabumi yang diberi nama Bandung Bondowoso dan From Sukabumi with Love.

Diterangkan Fahmi, pakaian kreasi From Sukabumi with Love menampilkan corak semua bendera negara yang hadir dalam KAA di Bandung. Sementara Bandung Bondowoso memakai kain yang dihiasi berbagai aksesoris bendera merah putih dan foto para kepala negara yang ikut di KAA pada 1955.

Keterlibatan delegasi ini diharapkan dapat mengenalkan kreasi seni dan budaya dari Kota Sukabumi. Selain itu untuk ikut menyukseskan penyelenggaraan KAA di Bandung.

Guru SMK Pelita Sukabumi Rizal Taufan menuturkan, dua desain pakaian tersebut memang khusus dirancang dalam memeriahkan peringatan KAA di Bandung.

"Proses pembuatan pakaian tersebut membutuhkan waktu sekitar satu minggu,’’ terang dia.

Menurut Rizal, pembuatan baju tersebut dilakukan para pelajar dari jurusan tata busana. Sementara desain yang dipilih merupakan salah satu upaya warga unuk menyukseskan acara KAA di Bandung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement