Sabtu 18 Apr 2015 03:47 WIB

Menko: Maritim Techno Park Dukung Blok Mahakam

Indroyono Soesilo
Foto: itsf.or.id
Indroyono Soesilo

REPUBLIKA.CO.ID, BALIKPAPAN -- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo mengatakan program pembangunan Maritim Techno Park di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur, akan ikut mendukung keberadaan Blok Mahakam.

"Kita membuat Maritim Techno Park bukan hanya sains teknologi, tapi juga mendukung industri yang ada di sini adalah industri migas," kata Indroyono dalam kunjungan kerja di Penajam Paser Utara, Jumat (17/4).

Ia mencontohkan untuk logistik migas seperti membuat pompa angguk dan pengeboran yang harus ada pusat untuk jasa tersebut.

"Selanjutnya, karena kapal-kapal nantinya akan bersandar, sehingga mendukung industri migas di sini," katanya.

Dari sini, lanjutnya, kemudian diupayakan industri turunan, misalnya dari batu bara, karena mulai Januari 2017 tidak boleh lagi mengekspor dalam bentuk barang mentah. Kemudian juga kaitannya dengan sektor perikanan.

"Maritim Techno Park memberi dukungan inovasi iptek dengan memberikan nilai tambah dari produk yang ada di wilayah Penajam Paser Utara, Kaltim serta Kalimantan," papar Indroyono.

Ladang migas di Kaltim yakni Blok Mahakam akan diambil alih pengelolaannya oleh Pertamina pada 1 Januari 2018 dari perusahaan migas Prancis, Total E&P Indonesie.

"Pertamina yang berkuasa, karena itu biarkan Pertamina mencari mitranya. Percayakan pada Pertamina untuk mengelola blok migas yang terbesar di Indonesia," kata Indroyono.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement