REPUBLIKA.CO.ID, BANYUMAS -- Semua kendaraan berat dari arah timur menuju Jakarta yang hendak melalui jalur tengah Purwokerto-Tegal, dialihkan melalui jalur selatan.
Pengalihan tersebut dilakukan Satuan Lalu Lintas Polres Banyumas, menyusul amblesnya ruas jalan di Dusun Ciregol Desa Kutamendala Kecamatan Tonjong Kabupaten Brebes, Sabtu (11/4) petang.
"Begitu mendapat informasi tersebut, kendaraan berat lebih dari dua sumbu roda yang hendak ke Jakarta melalui jalur tengah, kita alihkan ke jalur selatan. Sedangkan yang hendak ke kota-kota di Pantura Jawa Barat, kita alihkan melalui Sokaraja-Purbalingga-Randudongkal-Pemalang," jelas Kaur Bin Ops (KB0) Satalantas Polres Banyumas, Iptu Agustinus, Ahad (12/4).
Dia juga menyatakan telah berkoordinasi dengan Satlantas Polres sekitar Polres Banyumas, untuk mengoordinasikan pengalihan tersebut. Selain itu, bersama-sama dengan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Kabupaten Banyumas, sudah dipasang rambu petunjuk dan larangan bagi kendaraan berat melalui jalur tengah Purwokerto-Tegal.
"Papan informasi tersebut, antara lain dipasang di perempatan Buntu, perempatan RSUD Banyumas, pertigaan Ajibarang, pertigaan Sokaraja dan perempatan Wangon," jelasnya.
Bahkan dia juga menyatakan telah menurunkan petugas gabungan untuk melakukan pengaturan dan patroli keliling untuk mengurai kemacetan.
Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dishubkominfo Kabupaten Banyumas, Agus Sriyono menjelaskan, setelah mendapat laporan jalur Cirogol di jalur tengah ambles, pihaknya langsung melakukan koordinasi dengan Satlantas Polres Banyumas untuk memasang rambu pengalihan lalu lintas kendaraan berat ke jalur selatan.
Bahkan dia juga menyatakan sudah berkoordinasi dengan Kepala UPT Terminal Bus Purwokerto, agar bus-bus yang melayani rute Purwokerto-Jakarta, seluruhnya dialihkan melalui jalur selatan. ''Hal ini karena jalur tengah sudah benar-benar tidak bisa dilalui kendaraan besar,'' katanya.
Meski demikian dia menyatakan, sampai saat ini pihaknya juga masih melakukan koordinasi dengan Dishubkominfo Kabupaten Brebes, Tegal dan Provinsi Jawa Tengah. "Namun untuk sementara, kendaraan yang masih boleh melalui jalur Ciregol hanya kendaraan pribadi atau kendaraan kecil," katanya.
Seperti diketahui, ruas jalan jalur tengah yang menghubungkan Kota Purwokerto-Tegal di tanjakan Ciregol Kecamatan Tonjong Kabupaten Brebes, pada Sabtu (12/4) sekitar pukul 17.00 kembali mengalami ambles. Badan jalan yang ambles mencapai lebih dari separuh jalan dengan kedalaman jalan yang ambles mencapai 1 meter.