REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Dinas Kesehatan Kota Depok menyelenggarakan Seminar Awam tentang Pencegahan Penyakit Menular di Sekolah bertempat di Wisma Hijau, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Sabtu (11/4).
Seminar sehari tersebut membahas manfaat dan keuntungan dari imunisasi, serta kehalalan imunisasi yang diulas oleh DR. Agus Setiawan, Lc, MA dari Sharia Consulting Centre. Pembicara dari Tim Biofarma, dr. Mahsun Muhammadi, MKK mengulas berbagai masalah terkait imunisasi, pembicara lain yang tampil adalah dr. Piprim Y, Sp.A (K) dari IDAI membahas mengenai imunisasi dari sudut pandang kedokteran. dr. Yuliandi dari Kemenkes RI membahas program imunisasi di Dunia dan di Indonesia.
Advertisement