REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG -- Empat warga asal Walahar, Karawang, Jabar, tewas tertabrak kereta api (Jumat 10/4). Keempatnya, tertabrak kereta di perlintasan Kosambi, Desa Duren, Kecamatan Klari.
Keterangan yang diperoleh Republika, keempat korban, yakni Nurhasanah (37 tahun), warga Kampung Mangga Besar 2 Rt 13/04 Desa Walahar, Kecamatan Klari. Kemudian, Suci Nurmala (enam tahun), Nendah (25 tahun) dan Abdul Hanan (tiga tahun).
Tarman (45 tahun) petugas palang pintu kereta api Kosambi, mengatakan, korban berboncengan empat orang menggunakan sepeda motor. Sepeda motor yang dikendarai Nurhasanah, datang dari arah Telagsari menuju Kosambi.
"Motor yang ditunggangi keempat korban, hendak melintasi rel kereta," ujarnya.
Awalnya, korban yang menggunakan sepeda motor metik itu, sempat berhenti ketika ada kereta yang melintas dari arah Jakarta menuju Cirebon. Namun, tiba-tiba korban menerobos pintu perlintasan yang masih tertutup.
Ternyata, dari arah Cirebon datang KA Menoreh jurusan Jakarta-Semarang menuju Jakarta. Korban yang sudah terlanjur melintas, langsung tertabrak kereta hingga terpental sampai beberapa meter.
"Padahal, saya sudah peringatkan, kalau kereta yang melintas ada dua. Tapi, korban tak menghiraukan peringatan itu," ujarnya.