Selasa 31 Mar 2015 14:24 WIB

10 Tahanan BNN Kabur, Salah Satunya Anggota Semi Militer Aceh

Rep: c 20/ Red: Indah Wulandari
Tiga dari Empat tersangka kasus narkoba ditampilkan  saat konferensi pers di Kantor BNN, Jakarta, Ahad (15/3).  (Antara/Hafidz Mubarak)
Tiga dari Empat tersangka kasus narkoba ditampilkan saat konferensi pers di Kantor BNN, Jakarta, Ahad (15/3). (Antara/Hafidz Mubarak)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Sepuluh tahanan narkoba berhasil kabur dari penjara Badan Narkotika Nasional. Salah satu di antaranya diduga anggota semi militer di Aceh.

"Salah satunya memiliki keahlian, dia terlibat dalam kegiatan semi militer di Aceh," kata Kabag Humas BNN Slamet Pribadi, Selasa (31/3).

Namun, Slamet tidak bisa memberikan komentar apakah orang itu terlibat Gerakan Aceh Merdeka (GAM) atau tidak. Tetapi, Slamet mengatakan ia terlibat dalam peredaran narkoba jaringan Aceh Timur.

"Ada lima tahanan yang terlibat dalam jaringan Aceh dan berhasil kabur dini hari tadi," ujar Slamet.

 

Slamet menambahkan, kelima tahanan tersebut sebelumnya ditangkap pada 15 Februari 2015 lalu. Mereka terlibat peredaran sabu seberat 77,3 kilogram. Kelimanya juga terancam hukuman mati.

Slamet berharap sepuluh tahanan yang kabur dapat menyerahkan diri kembali ke BNN. Bagi masyarakat yang melihat mereka juga diharapkan segera melaporkan ke BNN.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement