Ahad 29 Mar 2015 23:14 WIB

JK Dorong Pemuda Ikuti Aksi Taruna Merah Putih PDIP

Rep: C26/ Red: Djibril Muhammad
Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla memberikan kata sambutan sesaat sebelum pembukaan aksi donor darah yang diadakan oleh Taruna Merah Putih di Kawasan Car Free Day, M.H Thamrin, jakarta Pusat, Ahad (29/3).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla memberikan kata sambutan sesaat sebelum pembukaan aksi donor darah yang diadakan oleh Taruna Merah Putih di Kawasan Car Free Day, M.H Thamrin, jakarta Pusat, Ahad (29/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla hadiri aksi donor darah yang diadakan organisasi muda Taruna Merah Putih (TMP) pada Car Free Day di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Ahad (29/3).

Dalam sambutannya JK mendorong para pemuda Indonesia untuk mengikuti jejak mulia yang dilakukan TMP. "TMP terus berbuat untuk negeri menjadi pelopor bagi pemuda yang lain, terus beri motivasi amal ibadah karena donor darah artinya menolong orang lain," ungkap JK.

JK menyebut aksi yang dilakukan TMP ini sangat positif. Organisasi sayap PDIP itu harus secara berkelanjutan menggelar kampanye yang menggerakan pemuda ke arah yang baik.

Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) juga ini berharap aksi donor darah juga diadakan seluruh elemen masyarakat. Ia pun mengajak warga untuk ikut mendonorkan darah. Sebab selain membantu orang lain, kegiatan mulia ini juga menyehatkan untuk diri sendiri.

"Bagi pemuda, donor darah juga jadi cara untuk dekati calon mertua bila mau melamar. Sebab kalau sudah donor darah berarti sehat dan tak ada penyakit HIV," canda JK.

Ia menilai aksi yang dilakukan TMP patut diapresiasi. Menurutnya organisasi muda ini terus berkarya walaupun bukan lagi masa kampanye partai.JK juga bangga aksi nyata ini juga mendapat rekor dunia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement