REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) berharap Konferda PDIP Jawa Barat menghasilkan pimpinan baru yang bisa berpartisipasi mendukung program pemerintah Jabar.
Wagub Jabar Deddy Mizwar mengapresiasi ajang Konferda PDIP yang berlangsung kondusif dan tenang. "Saya kira tadi kalau melihat arahan DPP, ini tidak sepanas musda atau muswil partai lain, dengan mekanisme yang berbeda," ujar Deddy yang akrab disapa Demiz di Hotel Horisson, Bandung, Rabu (18/3).
Demiz berharap, ajang Konferda berlangsung mulus dan menghasilkan pemimpin tanpa perlu hingar-bingar bahkan ricuh. "Tidak harus hingar-bingar, apalagi sampai banting-banting kursi, saya kira Insya Allah tidak ada. Saya kira itu mencerminkan kedewasaan. Kita harus mengarah ke sana," katanya.
Menurut Demiz, konferda kali Ini terlihat menitikberatkan kepada musyawarah, bukan masalah voting. Ia menilai, ini salah satu hal yang baik, karena sebelum ada konferensi diselenggarakan sudah ada upaya pemilihan Ketua DPD dengan mekanisme terbaik.
"Mungkin ada lobi atau segala macam sehingga ada kesepakatan dalam musyawarah nanti," katanya.
Demiz meminta, agar PDIP dalam Konferda ini bisa menghasilkan terobosan tertentu dalam membantu program pembangunan, bukan hanya memilih pengurus. "Saya kira harus punya punya program apa yang dilakukan untuk Jabar sebagai parpol yang menjadi pilar di negeri ini," katanya.