Jumat 27 Feb 2015 02:07 WIB

Biaya Murah Dorong Pasien Jantung Pilih RS Luar Negeri

Rep: Diah Ratna Meta Novia/ Red: Ilham
Menopuse dini tingkatkan risiko penyakit jantung/ilustrasi.
Menopuse dini tingkatkan risiko penyakit jantung/ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ahli Bedah Jantung Siloam Hospitals Kebon Jeruk, Maizul Anwar mengatakan, pasien jantung banyak yang melakukan operasi di luar negeri karena belum percaya fasilitas rumah sakit dalam negeri. Apalagi ada imej kalau operasi di rumah sakit di Penang,  Kuala Lumpur, dan Singapura lebih murah. 

Saat ini, dari 4 ribu operasi jantung per tahun, sebanyak 2 ribu diantaranya melakukan operasi di luar negeri. "Pasien dari Medan banyak yang ke Penang karena dinilai murah dan lokasinya dekat," ujarnya, Kamis, (26/2).  

Padahal, kata dia, Indonesia juga punya rumah sakit yang berkualitas untuk menangani jantung. Siloam Hospitals sendiri, ujar Maizul, sering menerima pasien dengan kasus infeksi luka bekas operasi jantung di Penang.  

Supaya lebih banyak pasien jantung berobat di dalam negeri, kata dia, rumah sakit harus meningkatkan pelayanan, fasilitas rumah sakit harus lengkap, SDM juga ditingkatkan kemampuannya. Biasanya, operasi jantung di Indonesia  dilakukan di RS Cipto Mangunkusumo, Siloam Hospitals, dan RS Harapan Kita. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement