Sabtu 14 Feb 2015 17:13 WIB

Duh, Karyawati Pabrik Jadi Korban Begal Motor

Rep: Ita Nina Winarsih/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Begal Motor (ilustrasi)
Foto: Foto : Mardiah
Begal Motor (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PURWAKARTA -- Aksi begal motor terjadi di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Korbannya kali ini, merupakan karyawati dari PT Quty Karunia.

Pelaku hendak merampas sepeda motor korban namun korban melawan. Akibatnya, korban menderita luka bacok di bagian kepalanya. 

Korban adalah, Nenti Maryanti, (25 tahun), warga Kampung Krajan, Kelurahan Tegal Munjul, Kecamatan Purwakarta. Korban di pepet tiga orang tak dikenal di Jl Industri Maracang, Sabtu (14/2) pagi hari.

Sumanor (36 tahun) warga sekitar mengatakan, pukul 05.30 WIB, korban baru pulang dari pabrik. Setibanya di lokasi kejadian, ada tiga laki-laki dengan sepeda motor memepetnya. Tak disangka, tiga lelaki asing langsung menggulung dan berusaha merampas sepeda motor miliknya.

 

Sadar tiga lelaki asing tersebut begal motor, korban cepat mengambil kunci motor dan mengamankannya. Korban langsung berteriak minta tolong. Namun nahas, teriakan Nenti memancing emosi tiga begal hingga membacokan golok ke kepala dan tangan korban. 

"Hingga korban ambruk bersimbah darah," ujarnya. Warga setempat  pengguna jalan di Jl Raya Maracang mendengar teriakan minta tolong langsung menghampiri korban. Tetapi, tiga begal keji tersebut sudah kabur. Warga selanjutnya melarikan korban ke RSUD Bayu Asih Purwakarta. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement