Kamis 29 Jan 2015 20:52 WIB

Jokowi akan Tambah Alokasi Dana ke Daerah

Rep: Aldian Wahyu Ramadhan/ Red: Karta Raharja Ucu
Presiden Joko Widodo bersama Presiden RI ke-3 BJ Habibie.
Foto: Antara/Prasetyo Utomo
Presiden Joko Widodo bersama Presiden RI ke-3 BJ Habibie.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo akan menambah alokasi dana ke sejumlah daerah. Sebab, sejumlah bupati menyampaikan dana yang diperlukan masih kurang.

Menurut Jokowi, ruang fiskal anggaran sudah sehat. Pasalnya, beban-beban yang dulu membebani anggaran sudah dipangkas.

Dijelaskan Jokowi, terdapat ruang fiskal sekitar Rp 230 triliun. Nantinya, pada 2016 akan dialokasikan ke daerah.

Namun Jokowi belum dapat memastikan bentuk alokasi dana tersebut. "Apakah dalam bentuk DAK atau transfer daerah sehingga daerah mempunyai keleluasaan untuk mengelola itu lebih baik," kata dia, Kamis (29/1) pagi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement