Jumat 23 Jan 2015 22:15 WIB

Polri Bantah Libatkan Anak dalam Penangkapan BW

Bambang Widjojanto
Foto: antara
Bambang Widjojanto

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR-- Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia Komisaris Jenderal Badrodin Haiti membantah melibatkan anak dalam penangkapan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Bambang Widjojanto karena dikhawatirkan menimbulkan trauma mendalam dalam diri sang anak.

"Tidak ada, tidak ada anaknya (anak BW) ditangkap," kata Badrodin di Istana Bogor, Jumat (23/1).

Ia menegaskan penangkapan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto atau BW yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kesaksian palsu sengketa hukum Pilkada Kotawaringin Barat sudah ada mekanismenya. Bahkan ia menegaskan ada rekaman proses penangkapan yang bisa setiap saat dicek.

"Ada rekaman dalam proses penangkapannya. Silakan dicek, rumor-rumor jangan dipercaya," katanya.

Ia mengatakan ada manajemen penyidikan yang dilakukan sesuai dengaan Peraturan Kapolri termasuk dalam soal penangkapan. Sebelumnya Bareskrim Mabes Polri menangkap Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto pada Jumat (23/1) pukul 7.30 WIB saat tengah mengantar anaknya ke sekolah.

Banyak pihak mempertanyakan penangkapan BW karena kasus yang disangkakan kepadanya pernah dicabut oleh pelapornya dan kini Polri menyatakan ada alat bukti baru yang memungkinkan institusi tersebut melakukan tindakan kepolisian terhadap BW.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement