REPUBLIKA.CO.ID, TAMAN SARI - Jadwal Kereta Rel Listrik (KRL) sempat mengalami penundaan sebelum proses evakuasi lokomotif bernomor CC 2018907 berlangsung. Akibatnya banyak penumpang KRL menumpuk.
Saat dihubungi, Manajer Komunikasi PT KCJ, Eva Chairunisa mengatakan, sempat terjadi penundaan akibat insiden lokomotif anjlok pada Jumat pagi (26/12) di Stasiun Jakarta Kota.
"Perjalanan KRL jurusan Bogor, Bekasi, Depok yang menuju Jakarta Kota sempat tertahan dari pukul 06.30 WIB sampai 08.30 WIB,"katanya kepada Republika, Jumat (26/12).
Ditemui di lokasi, Kepala Humas Daerah Oprasional (Daop) I, Agus Komarudin menjelaskan, penyebab lokomitif anjlok belum diketahui.
"Saat ini petugas lokomotif sedang mencari tahu mengapa lokomotif itu bisa anjlok,"katanya.
Dalam lokomotif tersebut terdapat tiga orang, tambah Agus, dua di antaranya crew dan satu orang masinis.
Pemantauan Republika di lokasi, kejadian tersebut sempat mengalihkan perhatian para penumpang yang hendak pergi dan datang di Stasiun Jakarta Kota. Sementara petugas TNI AL dan Security sedang menertibkan penumpang yang berfoto di lokasi anjloknya lokomotif.