Jumat 26 Dec 2014 01:00 WIB

Natal di Baturaja Sepi Akibat Hujan Deras

Perayaan Natal (ilustrasi)
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Perayaan Natal (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BATURAJA -- Perayaan misa Natal di Gereja Santo Antonio Kelurahan Air Gading Kecamatan Baturaja Barat Kabupaten Ogan Komering Ulu Sumatera Selatan, Kamis, lebih sepi dari tahun lalu akibat hujan deras seharian mengguyur daerah itu.

Pantauan di lapangan, sekitar pukul 10.00 WIB kegiatan misa Natal telah usai dilakukan di Gereja Santo Antonio, di mana satu per satu jemaat umat Kristiani keluar dari dalam rumah ibadah itu.

Tidak terlihat adanya banyak kegiatan usai dilakukan misa pagi Natal tersebut.

Sementara, hari libur Natal di Kota Baturaja sejumlah ruas jalan yang biasanya sangat ramai dilalui bahkan membuat kemacetan arus lalu lintas kendaraan, pada Natal tahun ini lebih sepi.

Salah satunya di jalan protokol A Yani di seputaran kawasan Pasar Baru, serta Jalan Akmal dan Jalan Jenderal Sudirman di seputaran Pasar Atas sepi dari arus lalu lintas kendaraan.

Padahal ketiga jalan utama ini merupakan jalan yang selalu padat dan sering terjadi kemacetan arus kendaraan.

Sementara, Camat Baturaja Barat Heryamin mengatakan, pihaknya juga telah menyampaikan imbauan agar masyarakat di wilayah Kecamatan Baturaja Barat untuk saling menghormati dan menghargai bagi masyarakat lain yang sedang merayakan hari Natal.

Imbauan tersebut dimaksudkan guna menciptakan suasana yang damai dan kondusif di OKU.

"Harapan kami perayaan Natal dan tahun baru 2015 akan berjalan dengan aman dan kondusif," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement