Selasa 23 Dec 2014 18:58 WIB

BPS: Total Biaya Produksi Cabai Merah Tinggi

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Winda Destiana Putri
cabai merah
cabai merah

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Dari tiga komoditas tanaman pangan yang disurvey Badan Pusat Statistik (BPS) Lampung, total biaya produksi usaha tanaman cabai merah di provinsi ini lebih tinggi dari cabai rawit dan pisang.

Kepala Bidang Statistik Produksi BPS Lampung, Aryanto, saat menjelaskan hasil Sensus Pertanian (ST-2013) di Bandar Lampung, Selasa (23/12), mengatakan total biaya produksi usaha tanaman cabai merah per satu hektar untuk sekali musim tanam yang dipanen sendiri tahun 2014 mencapai Rp 41,6 juta.

Sedangkan total biaya produksi usaha tanaman cabai rawit per satu hektar untuk sekali musim tanam yang dipanen sendiri tahun 2014 mencapai 37,2 juta. Sementara total biaya produksi usaha tanaman pisang per 100 pohon selama setahun yang dipanen sendiri tahun 2014 mencapai Rp 1,8 juta.

"Persentase biaya produksi usaha tanaman cabai merah yang paling besar adalah biaya upah pekerja Rp 20,1 juta atau 48,25 persen," kata Aryanto.

Sedangkan biaya upah pekerja dalam persentase biaya produksi usaha tanaman cabai rawit yang paling besar yakni sebesar Rp 23,4 juta atau 63,02 persen. Sementara upah pekerja untuk usaha tanaman pisang sebesar Rp 845,1 ribu atau 48,18 persen.

Aryanto mengatakan hasil survey pada komoditas tanaman ini, untuk pengambilan kebijakan dalam mewujudkan swasembada pangan, yakni dengan mengembangkan komoditas lokal strategis untuk menekan laju volume impor.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement