Selasa 23 Dec 2014 16:17 WIB

Kendari Raih Sertifikat Eliminasi Malaria

Nyamuk malaria
Foto: AP/Sang Tan
Nyamuk malaria

REPUBLIKA.CO.ID,KENDARI -- Pemerintah Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, meraih penghargaan sertifikat eliminasi malaria dari Kementerian Kesehatan. Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Menteri Kesehatan Nila F Moeloek kepada Wali Kota Kendari Asrun pada rapat kerja kesehatan daerah se-Sultra di Aula RSU Bahteramas, Kendari, Senin (22/12) malam.

Selain Kota Kendari, daerah lain di Sultra yang mendapat sertifikat eliminasi malaria adalah Kabupaten Konawe Selatan, Kabupaten Kolaka, Kabupaten Kolaka Utara dan Kabupaten Konawe Utara. Menurut Wali Kota Kendari, Asrun, eliminasi Malaria merupakan komitmen global yang disepakati pada Sidang Majelis Kesehatan Sedunia atau World Health Assembly (WHA) 2007.

Ia mengharapkan kegiatan surveilans Malaria di Kota Kendari dapat dilakukan dengan baik, agar status eliminasi yang sudah tercapai tetap terjaga. "Keberhasilan ini merupakan bukti bahwa kita mampu mengeliminasi malaria. Kita berharap status eliminasi ini bisa tetap terjaga," ujarnya.

Menurut Asrun, masalah Malaria merupakan masalah yang kompleks, hal ini dikarenakan penyebaran malaria berkaitan dengan masalah lingkungan, perubahan iklim, mobilitas penduduk dan perilaku masyarakat. "Eliminasi Malaria harus melibatkan semua komponen masyarakat, dilakukan secara konsisten dan terus-menerus, serta diarahkan pada sasaran yang tepat agar memberi hasil optimal," katanya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement