REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI—Ribuan petugas gabungan di Kota Sukabumi dikerahkan untuk pengamanan natal dan perayaan tahun baru. Mereka terdiri atas aparat kepolisian, TNI, organisasi kemasyarakatan (Ormas), organasisasi kepemudaaan, dan instansi pemerintah lainnya.
Kapolres Sukabumi Kota AKBP Diki Budiman mengatakan, jumlah personel gabungan yang diterjunkan mencapi sekitar 1.100 orang. ‘’ Keberadaan aparat untuk menjamin keamanan menjelang maupun pada waktu natal dan tahun baru,’’ terang dia kepada wartawan, Sabtu (20/12).
Menurut Diki, nantinya ribuan petugas itu akan disebar ke sejumlah titik yang rawan terjadi kejahatan maupun menjadi pusat keramaian warga. Misalnya melakukan pengamanan di tempat ibadah seperti gereja
Diki mengatakan, seluruh gereja yang ada di Kota Sukabumi akan mendapatkan penjagaan dari petugas. Bahkan, tiga jam sebelum pelaksanaan kegiatan ibadah di gereja akan dilakukan upaya sterilisasi di lingkungan tersebut.
Lebih lanjut Diki menerangkan, jumlah personel dari Polres Sukabumi Kota yang diterjunkan untuk pengamanan natal dan tahun baru hanya sekitar 500 orang. Selain itu proses pengamanan akan mendapatkan bantuan dari tim penjinak bom dari Polda Jawa Barat (Jabar).
Diharapkan kata Diki, momen hari natal dan perayaan tahun baru di Kota Sukabumi dapat berjalan dengan lancar dan aman serta tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Oleh karena itu pihaknya berharap semua elemen masyarakat dapat mendukung terwujudnya hal tersebut.