Sabtu 06 Dec 2014 13:32 WIB

Taman Safari Adakan Lomba Foto Satwa Internasional

Rep: C09/ Red: Julkifli Marbun
Taman Safari
Taman Safari

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Taman Safari Indonesia mengadakan kembali lomba foto satwa internasional di Safari Lodge Hotel Taman Safari Indonesia. Acara tersebut merupakan kerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup, Kementerian Pariwisata, dan Forum Konservasi Satwaliar Indonesia (Foksi).

Direktur Taman Safari Indonesia, Frans Manansang, mengatakan, kompetisi tahunan ini telah dilaksanakan selama 24 kali. Acara ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup se-Dunia pada 5 Juni, serta Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional pada 5 November.

"Kompetisi foto dilakukan dengan sistem online dan pembagian kategori (umum dan pelajar) pun dipilih untuk mempermudah para pecinta fotografi," kata Frans.

Frans menambahkan, lomba foto satwa internasional ini merupakan salah satu bentuk promosi konservasi satwa bagi masyarakat melalui media foto. Ia berharap para pecinta fotografi dapat menuangkan ide dan gagasannya.

"Sehingga karya-karya yang dihasilkan dapat menumbuhkan kecintaan masyarakat luas terhadap satwa," ujarnya.

Pemenang lomba foto satwa internasional kategori umum diraih oleh Susanti yang menampilkan seekor orang utan dengan judul foto "The Thinker: How I Can Be Survived from the Extinction." Sedangkan pemenang kategori pelajar dimenangkan oleh Muhammad Luthfi Maulana yang menampilkan seekor beruang hitam dengan judul "Sudah Waktunya Mandi."

Acara pemberian hadiah dihadiri langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya Bakar, di Taman Safari Indonesia, Kabupaten Bogor.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement