REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG--Mengantisipasi lonjakan penumpang pada masa liburan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015, PT KAI menyiapkan 20 kereta api tambahan.
Disamping KA reguler, setidaknya ada 10 kereta yang melayani perjalanan pulang pergi penumpang.
"Sebenarnya ada sembilan kereta, tapi karena pulang pergi jadi 20, dengan Lodaya dua kali perjalanan pagi dan sore," kata Direktur Komersial PT KAI Bambang Eko Martono dalam keterangannya, Kamis (27/11).
Sembilan kereta tersebut antara lain KA Argo Lawu Tambahan , Lodaya Pagi dan Sore Tambahan, Kutojaya Utara Tambahan, Kamandaka II, Madiun Tambahan,Jaka Tingkir, Cireks Fakultatif, Cireks Eks Senja SLO, Argo Jati Tambahan.
Bambang mengatakan seluruh KA tambahan itu akan dioperasikan selama masa angkutan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015 yang telah ditetapkan selama 17 hari mulai 20 Desember-5 Januari 2015.
Ia juga memperkirakan pada masa liburan natal dan tahun baru mendatang akan terjadi peningkatan jumlah penumpang sebesar tiga persen yakni 3.859.788 dari tahun sebelumnya, yakni 3.815.740.
"Puncaknya diperkirakan H-2 atau H-1 yakni pada 23-24 Desember, juga sebelum Tahun Baru," ujarnya.