Senin 10 Nov 2014 13:47 WIB

Kesepakatan KMP dan KIH: Tambah Pimpinan AKD

Rep: c73/ Red: Erdy Nasrul
Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai Golkar Idrus Marham (tengah) didampingi Ketua Fraksi Setya Novanto (kanan) dan Wakil Bendahara Umum Bambang Soesatyo (kiri)
Foto: Adhi Wicaksono/Republika
Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai Golkar Idrus Marham (tengah) didampingi Ketua Fraksi Setya Novanto (kanan) dan Wakil Bendahara Umum Bambang Soesatyo (kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Koordinator Koalisi Merah Putih, Idrus Marham,menyatakan kesepakatan yang dibangun antara KMP dan KIH adalah revisi UU MD3 dengan penambahan wakil pimpinan di alat kelengkapan dewan. Begitu tandatangan diselesaikan dan nama-nama sudah masuk semua, menurutnya seluruh komisi sudah bisa bekerja.

Terkait dengan kabar kesepakatan tidak mewakili seluruh fraksi. Ia mengatakan, hal itu tidak benar. Karena menurutnya, ia sebagai koordinator dari KMP dan juga Pramono Anung sebagai koordinator KIH.

"Tadi perwakilan hadir semua, ada Gerindra, Golkar, Demokrat, PKS juga hadir. Ini masalah kesepahaman tentang filosofi kita," katanya, di Jakarta, Senin (10/11).

Idrus mengatakan prinsip untuk membangun keharmonisan akan dibangun pimpinan DPR. Setelah tercapai kesepakatan, katanya, ia berharap kerja politik di DPR akan berlangsung baik. Ia berharap, komitmen akan dilakukan pimpinan DPR dan pimpinan fraksi. 

Pertemuan-pertemuan antara KMP dan KIH menyepakati komunikasi politik yang produktif bagi kepentingan rakyat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement