Sabtu 01 Nov 2014 19:32 WIB

Pencarian Pesawat Latih Belum Membuahkan Hasil

Kawasan Pulau Moyo, Sumbawa, NTB.
Foto: Dailywhatnot.com/ca
Kawasan Pulau Moyo, Sumbawa, NTB.

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM – Kepala Badan SAR Nasional Mataram Budiawan mengatakan, pencarian pesawat latih PK-LLC jenis Liberty dengan type XL2 yang hilang kontak di sekitar perairan Pulau Moyo, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat sejak 30 Oktober 2014, hingga saat ini belum membuahkan hasil.

"Hingga hari ketiga pencarian, kami belum bisa menemukan pesawat dan dua orang yang berada di dalamnya," kata Budiawan, Sabtu (1/11) petang.

Seperti diberitakan, Pesawat latih PK-LLC jenis Liberty dengan type XL2 milik sekolah penerbangan Lombok Intitute Flight Technoloy (Lift) Mataram, dilaporkan hilang kontak di sekitar perairan Pulau Moyo, Kabupaten Sumbawa, NTB, Kamis (30/10), sekitar pukul 11.25 WITA.

Pesawat latih itu membawa dua orang penumpang, masing-masing Boon Huan Lua, warga Singapura selaku instruktur sekaligus pilot, dan Jati Wikanto dari Desa Donolayan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, selaku siswa sekolah penerbangan Lift Mataram.

Budiawan mengatakan, upaya pencarian pada hari ketiga difokuskan di sekitar perairan Desa Limong, Pulau Moyo, dengan mengerahkan dua unit helikopter Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL) dan dari Basarnas.

TNI AL juga mengerahkan kapal perang KRI Sorong untuk melakukan penyisiran di permukaan laut. Ada juga kapal milik polisi air dan udara (Polairud) dari Kepolisian Resort Sumbawa.

Basarnas Mataram juga mengerahkan kapal untuk melakukan pencarian di sekitar lokasi penemuan alat pemadam kebakaran dan alumunium foil yang biasa menjadi lapisan dalam pesawat latih.

Sejumlah penyelam juga sudah dikerahkan untuk melakukan pencarian di 12 titik penyelaman, namun belum membuahkan hasil. "Kami sudah berupaya maksimal hari ini, tapi kenyataannya tidak ada kami temukan," ujarnya.

Dia mengatakan, upaya pencarian pada hari ketiga sudah ditutup sejak pukul 18.00 WITA, karena kondisi perairan laut sudah gelap dan sulit melihat benda-benda di permukaan laut.

Upaya pencarian akan kembali dilakukan pada Ahad (2/11) mulai pukul 06.00 WITA, pada lokasi yang berbeda karena diperkirakan badan pesawat bergeser ke lokasi lain akibat terseret arus laut.

Tim gabungan juga akan melakukan pengembangan daerah pencarian hingga ke daratan karena tidak menutup kemungkinan juga pesawat jatuh ke daratan. "Kami akan perluas jarak pencarian ke daratan hingga dua kilometer dari penemuan alat pemadam dan lokasi hilangnya kontak," ucap Budiawan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement