Kamis 09 Oct 2014 07:53 WIB

Umat Muslim Bali Gelar Solat Gerhana Bulan

Rep: Ahmad Baraas/ Red: Erdy Nasrul
 Narasumber Planetarium Cecep Nurhendaya memaparkan mengenai proses terjadinya Gerhana Bulan di Planetarium Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusatm, Rabu (8/10).   (Republika/Rakhmawaty La'lang)
Narasumber Planetarium Cecep Nurhendaya memaparkan mengenai proses terjadinya Gerhana Bulan di Planetarium Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusatm, Rabu (8/10). (Republika/Rakhmawaty La'lang)

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR - Ummat Islam di kota Denpasar, Bali, Rabu (8/10) malam, melaksanakan solat gerhana bulan di sejumlah masjid dan musolla yang ada di ibukota Provinsi Bali itu. Pelaksanaan solat dua rokaat ada yang melaksanakannya sebelum dan ada pula setelah solat isya.

Di masjid al Ikhlas, Monang Maning Denpasar, solat gerhana dilaksanakan setelah solat isya, dengan imam Nur Zaenuddin dan khotib Abdul Hamid. Khtobah gerhana disampaikan tidak terlalu panjang dan menggunakan bahasa Arab.

"Intinya kan kita melaksanakan solat gerhana ini sebagai rasa taat kita kepada Rasulullah," kata Nur Zaenuddin.

Sebelum solat gerhana dimulai, Nur Zaenuddin menjelaskan bahwa pelaksanaan olat gerhana merupakan ibadah yang sangat jarang dilaksanakan, sehingga setiap kali akan dilaksanakan solat gerhana, pihaknya senantiasa menjelaskan tata caranya.

Menurut dia, nasihat dalam khutbah memang penting, tapi yang lebih penting lagi adalah solat gerhana dilaksanakan sebagai perwujudan ketaqwaan kepada Allah.

Salah seorang jamaah musholla Mandala Darussalam, Renon Denpasar, Hilmun Nabi' mengatakan, di musolla Mandala Darussalam, pelaksanaan solat gerhana dimulai sekitar 15 menit sebelum masuk waktu isya.

Sehingga begitu solat gerhana dan khutbahnya selesai, sudah masuk waktu isya. "Jadi kami langsung adzan dan menunaikan solat isya brjamaah," katanya.

Hilmun mengatakan, ummat tidak mempersoalkan perbedaan waktu pelaksanaan solat gerhana, apakah sebelum atasu setelah solat isya.

Yang penting katanya, solat dilaksanakan, saat gerhana sedang berlangsung.Pelaksanaan solat gerhana di masjid-masjid dan musolla-musolla, dilakukan oleh takmir setempat, seusai pelaksanaan solat magrib.(aas)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement