Jumat 26 Sep 2014 23:08 WIB

Bicara di Washington, SBY: Stabilitas Kawasan Dorong Kemajuan

Red: M Akbar
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)
Foto: Edwin Dwi Putranto/Republika
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menegaskan stabilitas kawasan memberikan pengaruh yang besar terhadap kemajuan negara di kawasan tersebut.

Saat memberikan kuliah umum di Universitas George Washington, Washington DC, Jumat (26/9) pagi waktu setempat, Presiden mengatakan upaya untuk mendorong stabilitas dan keamanan kawasan harus menjadi salah satu prioritas masing-masing negara.

Dalam kuliah umum yang mengambil tema Security And Global Resolution, Kepala Negara menegaskan bahwa setiap negara, khususnya negara yang menjadi pemain utama dalam politik global bisa menggunakan upaya-upaya kompromis untuk menyelesaikan isu yang sensitif.

Dengan pemahaman dan langkah yang sama, kata Presiden, stabilitas kawasan bisa tercipta dan pada gilirannya memberikan kontribusi terhadap stabilitas global secara keseluruhan.

Dalam acara yang dihadiri oleh berbagai kalangan di Universitas George Washington itu, Presiden George Washington University, Stephen Nep mengatakan Presiden Yudhoyono merupakan sosok yang memiliki latar belakang militer namun juga memiliki kemampuan sebagai akademisi.

Hadir dalam acara itu Ibu Negara Ani Yudhoyono, sejumlah menteri seperti Mensesneg Sudi Silalahi, Menko Polhukam Djoko Suyanto, Seskab Dipo Alam yang juga alumnus universitas tersebut, Ketua Kadin Suryo Bambang Sulisto dan Dirut Garuda Emirsyah Satar dan sejumlah undangan lainnya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement