Jumat 26 Sep 2014 09:07 WIB

Tagar #ShameOnYouSBY Diyakini Masyarakat Jegal Pencalonan SBY sebagai Sekjen PBB

Presiden SBY dan Gubernur DKI Jakarta Jokowi.
Foto: Setkab
Presiden SBY dan Gubernur DKI Jakarta Jokowi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rapat paripurna DPR akhirnya 'menyetujui' dengan langkah voting Undang-Undang Pemilihan Kepala Daerah. Dimana dalam rapat itu diwarnai aksi walk out Fraksi Demokrat sehingga membuat kubu Koalisi Merah Putih memenangkan keputusan.

Sebuah keputusan yang menurut sebagian masyarakat, yaitu memilih kepala daerah melalui DPRD, membunuh demokrasi. Keputusan ini pun membuat sebagian orang menunjukkan jari kesalahan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Baca Juga

Bahkan sebagian masyarakat bercuit ke akun @BarackObama dan @UN sehingga SBY gagal menjadi Sekjen PBB. Akun Shafiq Pontoh menyebarkan tagar #ShameOnYouSBY ke akun @BBCBreaking @cnnbrk @BarackObama @UN.

Begitu juga dengan @KarenzParentz: Dear @UN @BarackObama kindly check the #ShameOnYouSBY hashtag on twitter for your consideration. sama halnya dengan @imandnugroho mengatakan, Dear @BarackObama @UN please read this hashtag #ShameOnYouSBY. You Will Know the realSBY. Komentar @imandnugroho itu di retweet hingga 21 kali.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement