Rabu 24 Sep 2014 11:08 WIB
Pilkada Lewat DPRD

Gerindra Akan Terus Perjuangkan Pilkada Melalui DPRD

Rep: c83/ Red: Esthi Maharani
Gedung DPR RI, di Senayan, Jakarta.
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Gedung DPR RI, di Senayan, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPP Gerindra, Edhy Prabowo, mengatakan sikap akhir fraksi Gerindra menjelang pengesahan RUU pilkada tetap pada keputusan awal untuk mendukung pilkada melalui DPRD.

Gerindra meyakini mereka sedang memperjuangkan kepentingan rakyat agar pemilihan kepala daerah kembali ke konstitusi.

Baca Juga

"Gerindra tetap mendukung Pilkada DPRD dan tidak akan berubah. Namun karena hasilnya belum ada, jadi kami belum bisa berasumsi terlalu jauh," ujar Edhy Prabowo saat dihubungi Republika, Rabu (24/9).

Ia menjelaskan, jika pada pengesahan RUU Pilkada Kamis (25/9) opsi yang disahkan yaitu pilkada secara langsung maka Gerindra memastikan akan terus memperjuangkan proses pilkada melalui DPRD.

"Proses akan terus, karena ini bukan kepentingan pribadi tetapi untuk negara. Tetapi kita belum tahu akan ke MK atau kemana karena hasilnya belum ada. kita lihat besok dulu. Namun yang pasti pilkada melaluI DPRD akan kita perjuangkan terus," katanya.

 

Ikuti informasi terkini seputar sepak bola klik di sini

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement