Selasa 09 Sep 2014 20:30 WIB

Pemkot Tangerang Kembali Gelar Ajang 'Kang-Nong' 2014

Rep: c81/ Red: Hazliansyah

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Pemerintah Kota Tangerang kembali menggelar ajang Kang dan Nong 2014. Nantinya Kang dan Nong terpilih 2014 akan menjadi duta kota Tangerang dalam mempromosikan pariwisata. 

Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pemuda, Budaya, Olahraga dan Pariwisata (Disporbudpar) Kota Tangerang, Nurul Huda, mengatakan, jumlah peserta di tahun ini meningkat dibanding penyelenggaraan tahun sebelumnya. 

Hal itu lantaran keberhasilan alumni Kang Nong di kancah nasional, sehingga memotivasi pemuda lainnya untuk mengikuti ajang tersebut. 

"Alhamdulillah, Kang Nong Kota Tangerang sudah bisa bersaing di kancah Nasional. Bahkan, ada yang lolos menjadi finalis duta Pariwisata Indonesia," terangnya.

Dari data yang diperoleh Disporbudpar Kota Tangerang, tercatat ada sekitar 200 pendaftar dengan dominasi Nong sebanyak 70 persen dan Kang 30 persen.

Pelaksana Program Kegiatan Kang Nong 2014, Karnila mengatakan, dari ratusan pendaftar panitia langsung melakukan seleksi guna menentukan 40 orang yang lolos ke babak semi final.

"Setelah lolos menjadi 40 orang alias 20 pasang, mereka akan langsung mengikuti pembekalan selama 3 hari. Disinilah akan terlihat bakat dan kemampuan dalam menyampaikan serta menyerap informasi yang diberikan. Setelah itu, terpilih 10 pasang finalis yang berhasil maju ke babak grand final," terangnya.

Ditambahkan Karnila, para finalis yang lolos, nantinya akan bertarung memperoleh gelar juara Tangerang, Kang Nong 1, Kang Nong 2, Kang Nong Favorit dan Kang Nong Berbakat. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement