Rabu 03 Sep 2014 20:00 WIB

Tiga Pemimpin Daerah Dukung Kampanye Peduli Alzheimer

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Esthi Maharani
Perbandingan otak penderita Alzheimer (kiri) dengan otak normal (kanan)
Foto: SPL
Perbandingan otak penderita Alzheimer (kiri) dengan otak normal (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X memberikan dukungan penuh untuk kampanye Alzheimer's Indonesia (ALZI).

Setelah sukses dengan kampanye peningkatan kewaspadaan terhadap Alzheimer di Jakarta pada September 2013 lalu, Alzheimer's Indonesia (ALZI) tahun ini akan memperluas cakupan kampanyenya ke kota-kota lain di Indonesia.

“Untuk kampanye tahun ini, tiga pimpinan daerah telah menyatakan dukungan penuh dalam rangka sosialiasi pemahaman dan pengurangan risiko mengenai penyakit Alzheimer di Jakarta, Semarang dan Yogyakarta. Saya sangat bersyukur dan tersentuh dengan dukungan mereka,” ujar Direktur Eksekutif ALZI, DY Suharya kepada Republika Online, Rabu (3/9).

Kampanye peduli Alzheimer yang diselenggarakan tahun lalu telah membantu menyadarkan Ahok untuk peduli dan membantu penyebaran informasinya di DKI Jakarta. Menurutnya, masyarakat harus lebih banyak lagi melakukan sosialisasi tentang pentingnya melawan pikun ini.

"Jangan lagi ada orang yang maklum dengan pikun. Untuk itu Kadis Pajak akan berkoordinasi dan mendukung penyebaran informasi mengenai kampanye dan gejala Alzheimer di LED ataupun billboard tertentu di Jakarta ini di bulan September,” ujar Ahok.

Ganjar mengajak masyarakat untuk berpartisipasi di acara jalan sehat di Semarang 28 September 2014. Dia ingin mengajak semua warga Semarang untuk berpartisipasi di kampanye Alzheimer, dengan mengikuti jalan sehat dengan memakai baju warna ungu yang bertuliskan “Jangan Maklum Dengan Pikun” dari ALZI pada 28 September nanti.

"Mari kita semua berolah raga dengan konsisten, makan sayur dan buah setiap hari agar tidak pikun ketika tua nanti," ucap Ganjar.

Alzheimer’s Indonesia adalah sebuah organisasi non-profit yang bertujuan untuk membantu dan meningkatkan kualitas hidup Orang Dengan Demensia (ODD), Alzheimer, beserta keluarga ODD dan caregivers di Indonesia. Alzheimer’s Indonesia didukung oleh relawan dari berbagai usia dan profesional dari berbagai bidang seperti dokter ahli saraf (neurolog), psikiater, psycho-getriatrician atau geriatric psychiatrist (ahli kejiwaan manula), pengacara, spesialis komunikasi kesehatan, dan lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement