Jumat 29 Aug 2014 16:50 WIB

Cak Imin: Kalau bisa, Acaranya yang Enak-Enak

Rep: c57/ Red: Erdy Nasrul
Cak Imin bersama Presiden Myanmar
Foto: Twitter @MuhaiminIskndr
Cak Imin bersama Presiden Myanmar

REPUBLIKA.CO.ID, TUBAN -- Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans), Abdul Muhaimin Iskandar, berharap dapat terus menghadiri acara yang penuh hidangan nikmat. Dia ingin di akhir masa jabatannya dapat terus menghadiri acara seperti itu.

 

Saat menghadiri acara temu kenal serikat karyawan Pt. Semen indonesia periode 2014-2017 di Pabrik PT Semen Indonesia, Tuban, Jawa Timur, Cak Imin sempat memberikan sambutan seperti itu. Acara ini diselenggarakan dalam rangka memberdayakan organisasi untuk menjalin hubungan industrial. "Saya jadi menteri tinggal 1 bulan lima hari lagi. Kalau bisa, acaranya yang enak-enak seperti ini," tutur Muhaimin pada Jumat (29/8) siang.

 

Selama lima tahun menjadi Menakertrans, ia sering menghadapi kasus-kasus rumit seperti konflik hubungan industrial, salah paham antara karyawan dengan pimpinan perusahaan dan permasalahan tenaga kerja lainnya.

 

Menurutnya, para pimpinan, direksi dan karyawan BUMN harus mampu menjadi contoh dan teladan untuk mewujudkan hubungan industrial yang baik di Indonesia

 

Kemenakertrans pun berupaya meningkatkan kompetensi tenaga kerja Indonesia melalui peningkatan kualitas balai-balai latihan kerja (blk) dan pembenahan kurikulum latihan standar kompetensi kerja.

 

"Kami juga berupaya meningkatkan pelatihan dan pendidikan swasta untuk mewujudkan pasar kerja yang semakin luas dan besar," ujar Muhaimin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement