Rabu 27 Aug 2014 08:05 WIB

Ini Empat Kandidat Sekjen PKB

Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar (tengah), Wakil Sekjen DPP PKB, Daniel Johan (kiri)
Foto: Antara
Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar (tengah), Wakil Sekjen DPP PKB, Daniel Johan (kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan menyelenggarakan Muktamar di Surabaya pada 31 Agustus dan 1 September mendatang. Posisi ketua umum PKB hampir dipastikan jatuh ke tangan Muhaimin Iskandar.

Yang ramai dibicarakan adalah posisi sekretaris jenderal (Sekjen) PKB. Sejumlah nama muncul sebagai kandidat sekjen PKB periode 2014-2019. Mereka adalah Imam Nachrowi (incumbent), Hanif Dakhiri, Jazilul Fawaid, dan Marwan Jafar.

Wakil Sekjen PKB Daniel Johan mengakui, empat nama tersebut masuk dalam bursa pemilihan sekjen PKB. Menurut dia, mereka semua memiliki kapabilitas untuk menduduki jabatan tersebut. “Iya benar, mereka masuk kandidat sekretaris jenderal PKB periode nanti,” katanya kepada wartawan kemarin.

Menurut politikus dari dapil Kalimantan Barat tersebut, nama yang beredar itu berasal dari usulan DPC dan sayap partai, seperti Gemasaba dan Garda Bangsa. Kendati begitu, DPP tidak ikut campur dalam pencalonan perebutan posisi sekjen.

Dia berharap, siapapun yang terpilih jadi Sekjen, mampu membawa PKB lebih baik lagi dan kembali menambah kekuatan partai di Pemilu 2019. “Untuk pemilihannya kami serahkan kepada sekitar 510 pemilih atau yang punya hak suara saat Mukernas. 505 DPC dan lima suara lagi dari luar negeri," ujar Johan.

Pengamat politik dari Universitas Nasional (Unas) Firdaus Syam menyebut, keempat kandidat sekjen tersebut sangat layak dan pas untuk membantu Cak Imin membesarkan PKB. "Empat nama itu kandidat kuat semua. Mereka mempunyai nilai plus dan minus, tapi semuanya memenuhi kriteria dan punya track record yang baik," ujar Firdaus.

Dia menyatakan, Imam Nahrawi cukup bagus dalam menjalankan roda kepartaian. Marwan Jafar yang memegang ketua Fraksi PKB DPR sangat vokal di parlemen.

"Kalau Hanif, diterangkan Firdaus, juga menjabat sebagai ketua DPP PKB dan sekretaris fraksi PKB. Namun, Hanif kurang vokal. Sedangkan Jazilul, saat ini sebagai wakil sekjen dan sekretaris OC muktamar PKB," katanya. Terlepas dari siapapun nanti yang terpilih, Firdaus berpesan jika posisi sekjen sangat strategis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement